Pernahkah Anda merasa kepala tiba-tiba berdenyut nyeri setelah berolahraga atau menyantap makanan tertentu? Atau mungkin dada terasa sedikit sesak tanpa sebab yang jelas? Bisa jadi, tekanan darah Anda sedang naik. Sayangnya, kenaikan tekanan darah seringkali tak disadari karena gejalanya yang samar. Padahal, jika dibiarkan, hipertensi bisa berujung pada masalah serius seperti stroke dan serangan jantung.Meskipun seringkali tanpa gejala, beberapa orang merasakan tanda-tanda khusus ketika tekanan darahnya melonjak. Sakit kepala, pusing, nyeri dada, dan bahkan gangguan penglihatan bisa menjadi pertanda. Namun, penting diingat bahwa tidak semua sakit kepala disebabkan oleh hipertensi. Dokter spesialis jantung, Baback Adibi, menjelaskan, "Sakit kepala mungkin muncul ketika terjadi perubahan tekanan darah pada pasien hipertensi. Jika mereka mengalami lonjakan tekanan darah, salah satu cara mereka menyadarinya adalah dengan munculnya sakit kepala.".