Kesempatan Emas! Magang Bakti BCA 2025 (Teller & CS) Dibuka, Syarat dan Cara Daftar Sekarang!
Selasa, 8 April 2025 oleh aisyiyah
Magang Bakti BCA 2025 Khusus Teller dan CS Dibuka, Cek Syaratnya di Sini
Bank Central Asia (BCA) kembali membuka kesempatan emas bagi kamu yang ingin meniti karier di dunia perbankan! Program Magang Bakti BCA 2025 kini hadir dengan posisi-posisi menarik di lini terdepan, yaitu Customer Service (CS), Teller, dan CS Pemol (pembuatan rekening online).
Sebagai frontliner, kamu akan berinteraksi langsung dengan nasabah, melayani, dan memberikan solusi perbankan terbaik sesuai kebutuhan mereka. BCA telah menyiapkan serangkaian training komprehensif untuk membekali para pemagang agar siap menjadi frontliner handal.
Tak hanya training berharga, kamu juga akan mendapatkan uang saku bulanan, cuti, dan tunjangan kesehatan. Lebih menarik lagi, di akhir program, pemagang akan memperoleh sertifikat dan tunjangan beasiswa. Kesempatan berharga untuk mengembangkan diri dan membangun karier di BCA, bukan?
Syarat Magang Bakti BCA 2025
- Pria atau wanita berpenampilan menarik
- Berusia 18 hingga 24 tahun
- Lulusan D1-D3 dan S1 dengan IPK minimal 2,50
- Khusus posisi Frontliner (CS/Teller) terbuka juga untuk lulusan SMA atau SMK dengan nilai rata-rata rapor semester 5 atau 6 minimal 70
- Belum pernah mengikuti program Magang Bakti BCA
Syarat Khusus Frontliner
- Bersedia ditempatkan di seluruh cabang BCA di wilayah kota seleksi
- Ramah, terampil, solutif, dan mampu berkomunikasi dengan baik
Syarat Khusus CS Pemol
- Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani Program Permagangan Bakti
- Berintegritas, teliti, dan memiliki problem solving skill
- Mampu berkomunikasi efektif, baik lisan maupun tulisan
- Memiliki kemampuan dasar komputer yang baik
- Bersedia ditempatkan di Serpong/Tangerang dan Semarang dengan jam kerja shift
Cara Pendaftaran
Daftarkan dirimu segera secara online melalui website karier BCA: https://bca.id/joinpemol1 dan https://bca.id/joinmgb1.
Khusus untuk seleksi di area Jabodetabek, BCA bekerja sama dengan PT Sentral Layanan Prima (SLP) & PT IFO CharCom Empowerment. Informasi lebih lanjut mengenai proses seleksi akan disampaikan melalui email setelah kamu mendaftar di website karier BCA.
Lokasi Tes dan Penempatan
Lokasi tes dan penempatan magang berada di wilayah yang sama. Pastikan kamu mempertimbangkan hal ini dengan baik. Berikut daftar lokasi Magang Bakti BCA 2025:
Balikpapan, Bandar Lampung, Bangkalan, Banjarmasin, Banjarnegara, Bantul, Banyumas, Banyuwangi, Batam, Batang, Bau-bau, Berau, Binjai, Blitar, Blora, Bojonegoro, Bontang, Boyolali, Brebes, Cilacap, Cirebon, Deli Serdang, Demak, Denpasar, Gresik, Grobogan, Gunungkidul, Jabodetabek, Jambi, Jayapura, Jember, Jepara, Jombang, Karanganyar, Karo, Kebumen, Kediri, Kendal, Kendari, Ketapang, Klaten, Kubu Raya, Kudus, Kulon Progo, Labuan Bajo, Lamongan, Madiun, Magelang, Makassar, Malang, Manokwari, Medan, Mempawah, Merauke, Mojokerto, Palembang, Pamekasan, Pangkal Pinang, Parepare, Pasuruan, Pati, Pekalongan, Pekanbaru, Pemalang, Pematangsiantar, Pontianak, Probolinggo, Purbalingga, Purwokerto, Purworejo, Rembang, Salatiga, Samarinda, Sambas, Sampang, Sanggau, Semarang, Sidoarjo, Singaraja, Singkawang, Sintang, Situbondo, Sleman, Solo, Sorong, Sragen, Sukoharjo, Sumenep, Surabaya, Surakarta, Tanjungbalai, Tanjung Pinang, Tarakan, Tasikmalaya, Tebing Tinggi, Tegal, Temanggung, Ternate, Timika, Tuban, Wonogiri, Wonosobo, Yogyakarta
Tahapan Seleksi
- Seleksi Administrasi
- Tes Online
- Wawancara HR
- Pemeriksaan Kesehatan
- Perjanjian Kerja
- Diterima
Tertarik mendaftar? Informasi lebih lanjut bisa kamu dapatkan melalui Instagram @lifeatbca atau kunjungi https://karir.bca.co.id/candidate/id/career/magang-bakti.